Perjalanan Bernyanyi Nabila Maharani 

 

Yogyakarta  – Fokuslensa.com – Gadis Cantik Bernama Nabila Maharani, asal Yogyakarta yang lagi viral karna suaranya begitu merdu serta rendah hati. 

 

Pasti kaum Milenial penasaran kan tentang kisah perjalanan Nabila Maharani?! beberapa Tim media dari Media suarainvestigasi.com, media Fokuslensa.com, media infoxpos.com dan media infotangerang.co.id dapat kesempatan untuk berbincang – bincang dengan gadis cantik asal Yogyakarta tersebut. 

Saat itu Tim media disambut hangat oleh ayah Nabila yakni Bambang Widhyo Sadmo di rumah makan Ayam Bugisan Jogja, Jalan Bugisan No.42, Jomegatan, Ngestiharjo, Kecamatan Kasihan, Bantul. Rabu papa (12/8/20).

 

Nabila Maharani kelahiran tahun 1999 di bulan kasih sayang februari, dirinya kini sedang menempuh perguruan tinggi di salah satu Universitas dan ternyata sudah memasuki semester ke enam.

Nabila menceritakan perjalanan dirinya awal mula bertemu dengan Tri Suaka dan sampai sekarang dirinya membuat chanel YouTube bersama-sama. 

 

“Awalnya dikenalin sama temen, dan dilokasi kita jaming bareng (Nyanyi-red). Pada kesempatan kedua kalinya aku dan dia sepakat bikin chanel bareng. Alhamdulillah berkat para pengemar kami bisa seperti ini” ucap  Nabila pada awak media

Nabila sendiri sudah menggarap mini album “SEKATA” dengan salah satu judul, Bertahan Atau Lepaskan dimana lagu tersebut di nyanyiak bersama teman duetnya Tri Suaka. 

 

“Kemarin kita abis Syuting buat video klip kita yang baru” ungkapnya.

 

Dalam sesi wawancara tersebut Nabila juga tidak lupa menyapa seluruh Fans nya serta meminta doa agar dapat bisa jaming (ngamen)  lagi untuk menghibur para penggemarnya. 

 

“Buat teman – teman doain ya biar wabah Covid-19 cepat usai, biar aku bisa menghibur (nyanyi) kalian semua” terangnya

(Zecky)