Purwakarta – Media Fokuslensa.com – Dalam rangka mendukung program Bupati “Ngosrek” dan menjaga kebersihan lingkungan sekolah, SDN 2 Nagri Tengah menggelar kegiatan Jumat Bersih (Jumsih) pada Jumat, 17 Juli 2025. Kegiatan ini dilakukan dengan aksi “ngababad jukut” atau membersihkan rumput liar yang tumbuh tinggi di halaman sekolah.
Kepala SDN 2 Nagri Tengah, Reni Rainansari, turut turun langsung ke lapangan bersama para guru dan siswa dari kelas 1 hingga kelas 6. Mereka bahu-membahu membersihkan lingkungan sekolah demi menciptakan suasana belajar yang nyaman dan sehat.
“Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan baik, lancar, dan penuh antusias. Kebersihan sebagian dari iman,” ujar Kepala Sekolah Reni Rainansari.
Kegiatan ini juga menjadi penutup rangkaian Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang telah selesai hari ini. Senin depan, kegiatan belajar mengajar akan dimulai secara penuh.
Semoga dengan bimbingan yang diberikan, para siswa baru dapat semangat dalam menempuh pendidikan di SDN 2 Nagri Tengah, dan kelak bisa melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Harapannya, mereka tumbuh menjadi generasi yang sukses dan membanggakan bangsa dan orang tua.
( Tedi )