Nias – Media Fokuslensa.com – Dewan Pengurus Wilayah Khusus (DPWK) Perkumpulan Marga Gulo Indonesia (PERMAGI) Kepulauan Nias melaksanakan Perayaan Natal 2024 dan Syukuran Tahun Baru 2025, bertempat di Gereja BNKP Hiliweto Gido, Kabupaten Nias, Minggu (2/2/2025).
Mengawali acara ketua panitia, Desman Gulo menyampaikan bahwa acara ini mengangkat Tema, “Marilah Sekarang Kita Pergi Ke Betlehem (Lks 2 : 15) dan Sub Tema : “Melalui Perayaan Natal DPWK Permagi Kepulauan Nias marilah kita mencari saudara dan mempererat rasa persaudaraan di dalam Kristus, ucapnya sebagaimana Visi Permagi yaitu “U’alui Dalifusogu”.
Sementara itu, Ketua DPWK Kep. Nias Faatulo Gulo mengatakan salah satu progam Permagi Kepulauan Nias, yakni merencanakan kuburan Tuada HO yang ada di desa Lahemo dijadikan Objek Wisata, harapnya.
Di tempat yang sama, Ketua DPRD Kabupaten Nias, Sabayuti Gulo, mengatakan marga Gulo harus punya karakter gagah, ulet, luwes, dan optimis,
Katanya, marga Gulo gagah artinya berani dan kuat, sedangkan karakter ulet adanya ketekunan, luwes artinya mampu beradaptasi, dan optimis berkarakter sukses dan pemenang, sambungnya.
Politisi PDI Perjuangan tersebut berharap marga Gulo dapat bersatu dan memiliki kualitas, mempererat rasa persaudaraan. (DG)